728x90 AdSpace

Latest News
Wednesday, April 29, 2015

Horee Mall Indonesia Tawarkan Pengalaman Shopping di Mall Virtual

Pasar e-commerce kembali disesaki pemain baru. Kali ini PT Horee Inovasi Indonesia mengenalkan aplikasi online shopping, Horee Mall Indonesia. Uniknya, aplikasi e-commerce ini mengedepankan tampilan virtual 3D. Bukan hanya yang pertama di negeri sendiri, tapi juga di dunia.

“Belanja di Horee Mall Indonesia seolah-olah seperti berada di sebuah mall sungguhan karena tampilannya 3D,” kata Aldrich Benggawan, President Director PT. Horee Inovasi Indonesia, dalam soft launching di Jakarta, Rabu (29/4/2015).

Di samping itu, aplikasi ini juga menyuguhkan fitur yang memungkinkan para shopper berinteraksi satu sama lain. Interaksi ini bisa menjadi kelebihan karena para shopper bisa saling ‘bergosip’ tentang produk yang tersedia di mall virtual tersebut.

Tak ketinggalan, shopper bisa juga berinteraksi dengan para tenant untuk mendiskusikan produk yang dijajakan. ”Para shopper bisa saling beri rekomendasi terhadap produk yang dibeli,” ujar Aldrich.
Dia menekankan, aplikasi besutannya itu bisa menawarkan pengalaman baru dalam belanja online. Aplikasi shopping online ini sementara menyasar target user di rentang usia 17-35 tahun.

Lazimnya e-commerce lain, pengguna terlebih dulu membuat akun dengan menyertakan email dan identitas diri, barulah diarahkan untuk mengunduh aplikasi ini. Saat Tribunnews.com menjajal aplikasi ini, grafis 3D-nya masih terlihat sangat sederhana. Para shopper bisa memilih avatar yang digunakan sebagai identitas saat berbelanja online.

Di awal mungkin akan kagok menggunakan karena masih belum familiar. Di samping itu ikon yang tersedia belum terlihat informatif. Tersedia peta yang memudahkan pengguna kalau ‘menyasar’ di mall virtual ini.

Satu catatan penting, berbelanja lewat Horee Mall Indonesia mesti meluangkan waktu dan tak bisa instan shopping. Maklumlah, pengelola e-commerce ini ingin membawa pengalaman belanja di mall secara virtual. Jika malas jalan ke mall lantaran takut kaki pegal-pegal, mungkin e-commerce satu ini bisa jadi alternatif.


via Iklan Baris, Teknologi
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Post a Comment

Item Reviewed: Horee Mall Indonesia Tawarkan Pengalaman Shopping di Mall Virtual Rating: 5 Reviewed By: Steve Kandio