728x90 AdSpace

Latest News
Saturday, May 16, 2015

Cicipi Nikmatnya Fillet Salmon dan Butter Prancis

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mau tahu rasanya filet ikan salmon rasa Prancis? Nikmati saja di Cafe OhLaLa di Setiabudi One di Jalan HR Rasuna Said, Setiabudi, Jakarta Pusat.

Filet ikan salmon yang disajikan dalam piring berwarna putih tersebut terlihat menggairahkan.

Potongan daging ikan salmon itu diletakkan di atas butter. Lalu di atas daging ikan itu diberikan saus khusus sehingga filet salmon itu semakin gurih dan nikmat.

Ditambah lagi kacang polong dan jagung menambah santapan ikan tersebut bergizi seimbang.

"Ikan salmonnya ikan pilihan yang dikirim dari Norwegia. Ikan salmon dari Norwegia itu warga dagingnya bagus dan rasanya pun lebih gurih," kata Chef Cafe OhLaLa Setiabudi One, Roy Fitrad Dirgantara, beberapa waktu yang lalu.

Menurut Roy, untuk membuat filet ikan salmon lebih terasa mantap maka ikan tersebut ditaburi garam dan digoreng dengan olive oil. Penggunaan olive oil tersebut ditujukan agar kulit ikan salmon terasa krispi dan harum.

Roy menyatakan bahwa bumbu untuk fillet ikan salmon merupakan bumbu khusus olahan Cafe OhLaLa. Kemudian untuk mencirikan rasa Prancisnya maka diberikan butter yang dikirim langsung dari Prancis.

"Butternya dari Prancis. Ini kami lakukan agar rasa originalnya tidak hilang. Butter itu membuat rasa gurih ala Prancis menyeruak di lidah," tuturnya.

This entry passed through the Full-Text RSS service - if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at http://ift.tt/jcXqJW.


from Tribunnews.com http://ift.tt/1JQyEli
via Iklan Baris, Gaya Hidup
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Post a Comment

Item Reviewed: Cicipi Nikmatnya Fillet Salmon dan Butter Prancis Rating: 5 Reviewed By: Steve Kandio