Game.KapanLagi.com - Banyak diantara gamer yang pastinya berpikir bahwa di penjara mana saja di dunia menyediakan fasilitas hiburan yang sangat minim. Namun ternyata tidak semua penjara di seluruh dunia seperti itu, buktinya adalah Penjara Oita yang terletak di pantai timur Kyushu, Jepang, yang mempunyai fasilitas hiburan yang terbilang lengkap.
Kenapa penjara Oita menyediakan fasilitas hiburan yang lengkap? Penghuni penjara Oita sebanyak 21 persennya berusia di atas 65 tahun, atau lebih tinggi dibandingkan dengan total populasi penghuni penjara yang berusia di atas 65 tahun dari seluruh Jepang yang memiliki persentase 18,2%.
Orang yang berusia di atas 65 tahun sangat mudah terkena demensia dan kondisinya bertambah parah ketika di penjara. Demensia merupakan penurunan fungsional yang disebabkan oleh kelainan yang terjadi pada otak, dengan gejala umumnya adalah pikun. Para sipir Oita sering menghadapi napi manula yang sering berhalusinasi dan mengaku mendengar suara-suara yang aneh.
Maka dari itu pada tahun 2010, penjara Oita memutuskan untuk memulai program untuk melawan Demensia. Para napi manula beberapa kali dalam sebulan diajak untuk mengikuti berbagai kegiatan mulai dari kelas yoga, latihan stretching, hingga melatih otak dengan bermain game Nintendo DS.
Salah satu narapidana yang berusia 60 tahun mengaku "Nintendo DS merupakan bagian yang sangat menyenangkan. Saya ingin agar otak saya tetap tajam dengan ikut latihan seperti ini."
Kepala sipir Oita yang bertanggung jawab atas program ini mengatakan bahwa dia berharap para napi manula yang telah keluar dari penjara dapat terus menjaga kesehatan mentalnya, seperti dengan latihan menggunakan Nintendo DS. Dan dia meminta Pemerintah Jepang untuk menyediakan dukungan bagi napi-napi seperti mereka setelah keluar dari penjara.
This entry passed through the Full-Text RSS service - if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at http://ift.tt/jcXqJW.
from game.kapanlagi.com http://ift.tt/1AqPSWE
via Iklan Baris, Info Game Terbaru
0 comments:
Post a Comment