728x90 AdSpace

Latest News
Tuesday, May 26, 2015

Retro VGS, Konsol Yang Akan Mengembalikan Kejayaan Game Cartridge

Game.KapanLagi.com - Gamer masih ingat dengan cartridge? Itu loh kaset game berbentuk kotak yang memiliki ukuran yang besar dan dilapis dengan plastik. Gamer jadul pasti tahu cartridge, apalagi yang dulunya sering bermain NES, Sega Genesis atau Sega Saturn. Teknologi cartridge terakhir digunakan pada Nintendo N64 yang dirilis pada tahun 1996 silam, sebelum akhirnya digantikan oleh teknologi CD (compact disk). Dan sekarang teknologi jadul tersebut akan dihidupkan kembali.

Mike Kennedy, pria di balik situs GameGavel dan majalah Retro, mencoba menghidupkan kembali jaman game cartridge dengan konsol game yang diberi nama Retro VGS (Retro Video Games System). Mike mencoba untuk membawa proyeknya ini ke Kickstarter pada musim panas nanti untuk mendapatkan sumber pendanaan untuk mengembangkan Retro VGS.

Keunggulan dari teknologi jadul cartridge adalah daya tahannya dan umurnya yang panjang, cartridge dapat bertahan hingga 40 sampai 50 tahun lamanya. Selain tentunya untuk mengajak gamer bernostalgia.

Mike dan timnya telah mempunyai ide yang solid mengenai konsol Retro VGS. Konsol ini mempunyai misi untuk menghidupkan kembali ketertarikan gamer pada game bergaya retro. Retro VGS akan memainkan game 2D bergaya retro, termasuk game-game 16-bit yang sempat booming di masa lalu, maupun hasil port dari game mobile maupun game konsol masa kini yang bergaya retro dan dibuat catridge-nya untuk pertama kalinya.

Retro VGS akan menggunakan komponen hardware internal yang menggabungkan FPGA dan arsitektur ARM, yang menjadikannya bukan sekedar "mainan" biasa tetapi konsol yang solid. Retro VGS juga mempunyai sistem yang mampu mendukung kontroler USB maupun kontroler 9-pin yang digunakan pada Atari VCS dan Sega Genesis. Selain itu konsol ini juga menyediakan berbagai port mulai dari S-video dan HDMI, jadi tidak hanya dapat dihubungkan ke televisi tabung juga dapat dihubungkan dengan televisi yang lebih modern (TV LCD).

Sementara untuk ketersedian game, Mike telah berbicara dengan banyak pengembang game indie dan kebanyakan dari mereka tertarik untuk menghadirkan gamenya di konsol Retro VGS. Selain itu Mike menambahkan ada beberapa penerbit game jadul besar yang tertarik menghadirkan sequel dari game popularnya di masa lalu.

Selain untuk sarana hiburan, Mike mengatakan konsol Retro VGS juga dapat digunakan sebagai alat edukasi. Konsol ini dapat digunakan di sekolah-sekolah sebagai sarana pembelajaran untuk mengajarkan murid-murid cara mengembangkan video game.

This entry passed through the Full-Text RSS service - if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at http://ift.tt/jcXqJW.


from game.kapanlagi.com http://ift.tt/1AqPRCf
via Iklan Baris, Info Game Terbaru
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Post a Comment

Item Reviewed: Retro VGS, Konsol Yang Akan Mengembalikan Kejayaan Game Cartridge Rating: 5 Reviewed By: Steve Kandio